
Fakultas Pertanian (FP), Universitas Syiah Kuala (USK) menggelar Wisuda Lokal secara daring (dalam jaringan/online) dan luring (luar jaringan/offline) pada hari Selasa, tanggal 23 Februari 2021 untuk lulusan Periode November 2020 – Januari 2021 di Gedung MPR (Multi Purpose Room/Ruang Serba Guna). Proses acara Wisuda Lokal tersebut diikuti oleh seluruh lulusan Pascasarjana dan Sarjana di lingkungan FP USK. Pada acara tersebut diawali dengan Laporan WD 1 tentang jumlah wisudawan dan wisudawati Periode November 2020 – Januari 2021. Dalam laporannya WD 1 FP USK melaporkan dari jumlah 112 lulusan terdapat 3 orang dengan lulus Cum Laude (Dengan Pujian). Adapun rincian lulusan masing-masing 17 orang dari Jurusan Agribisnis, 10 orang dari Jurusan Peternakan, 9 orang dari Jurusan Teknologi Hasil Pertanian, 12 orang dari Jurusan Teknik Pertanian, 14 orang dari Jurusan Agroteknologi, 4 orang dari Jurusan Ilmu Tanah, 3 orang dari Jurusan Proteksi Tanaman, 2 orang dari Jurusan Kehutanan dan 11 orang dari Program Studi (Prodi) Agroteknologi PSDKU (Program Studi Di Luar Kampus Utama) Gayo Lues. WD I FP USK Dr. Yuliani Aisyah, S.TP., M.Si juga melaporkan lulusan yang lulus Cum Laude (Dengan Pujian) pada periode kali ini adalah Hardika Azmi Solin, S.P., M.Si dari Prodi Magister Agroekoteknologi, Susi Suharni, S.P., dari Jurusan Agribisnis dan Tasya Nurizki Fhonna , SP., dari Jurusan Agroteknologi.